Pengertian Neutron

Pengertian Neutron
Pengertian Neutron

  Pada penelitian yang dilakukan oleh Ernest Rutherford, ia menemukan suatu kejanggalan, yaitu perbandingan massa atom hidrogen terhadap massa atom helium adalah 1 : 4. Dimana hidrogen mempunyai 1 proton dan helium mempunyai 2 proton. Seharusnya perbandingannya adalah 1 : 2. Oleh karena itu, Rutherford dan tim penelitinya meyakini bahwa ada partikel lain di dalam inti atom. Dugaan tersebut baru dapat dibuktikan oleh James Chadwick pada tahun 1932, berdasarkan percobaan hamburan partikel alfa terhadap boron dan parafin.
Baca Juga : Perlawanan Rakyat Banten Terhadap Belanda VOC Lengkap
  Apabila partikel alfa ditembakan pada lapisan logam boron, ternyata logam tersebut memancarkan sinar yang serupa dengan gelombang elektromagnetik berenergi tinggi. Sinar tersebut tidak dibelokkan oleh medan listrik mauun medan magnet. Percobaan selanjutnya menunjukkan bahwa sinar tersebut merupakan partikel netral yang mempunyai massa sedikit lebih besar dari pada massa proton. Selanjutnya, partikel tersebut diberi nama neutron oleh James Chadwick. Dengan ditemukannya neutron, maka teka-teki tentang perbandingan massa atom hidrogen dan massa atom helium terjawab. Di dalam inti helium terdapat 2 proton dan 2 neutron sehingga perbandingan massa atom hidrogen dengan massa atom helium menjadi 1 : 4.

Kesimpulan

  Akhirnya, didapatkan kesimpulan bahwa di dalam inti atom terdapat proton yang bermuatan positif dan neutron yang netral dengan massa hampir sama. Massa elektron sangat kecil bila dibandingkan dengan massa neutron sehingga pengaruhnya sangat kecil terhadap massa atom secara keseluruhan. Oleh karena itu, massa elektron dianggap sama dengan 0 (nol). Untuk merasionalkan massa yang sangat kecil tersebut,  maka dibuat standar baru dengan massa proton sebagai standarnya. Proton yang massanya adalah 1,6726 x 10^-24 gram dianggap sama dengan 1 satuan massa atom (1 sma). Dan neutron yang massanya sedikit lebih besar dari proton juga dianggap sama dengan 1 sma.
Baca Juga : Sejarah Masuknya Islam ke Indonesia
  Selain massa, muatan eletron dan proton juga perlu dirasionalkan. Dimana muatan elektron yang bersarnya -1,6 x 10^-19 coulomb secara relatif sama dengan -1 sedangkan proton mempunyai muatan +1.

Oke teman-teman, itu adalah artikel kita hari ini yang membahas mengenai Apa Yang Dimaksud Dengan Neutron. Artikel ini merupakan artikel kesimpulan terhadap artikel-artikel sebelumnya yang membahas mengenai partikel-partikel penyusun atom, seperti elektron, proton, neutron, dan apa itu atom. Sekarang kalian sudah mengerti semuanya bukan? Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian semua ya. Sekian dari saya, salam IT ^^

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel